Belasan Siswa SMK DTBS Berhasil Tuntaskan UKJ, Ini Daftar Namanya

Home

Belasan Siswa SMK DTBS Berhasil Tuntaskan UKJ, Ini Daftar Namanya

BANDUNG – Belasan siswa SMK Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) berhasil menuntaskan Ujian Kenaikan Juz (UKJ) pada periode bulan Agustus 2024.  Kegiatan ujian kenaikan juz tersebut berlangsung di Masjid Daarut Tauhiid untuk akhwat dan Masjid Rahmatan Lil’alamiin Eco Pesantren 1 Daarut Tauhiid untuk ikhwan.


Dini, selaku Humas SMK DTBS melaporkan pada (11/9/2024) bahwa kegiatan UKJ merupakan kegiatan rutin dalam periode satu bulan sekali. “UKJ di lakukan sebulan sekali, setiap ada yang selesai hafalan 1 juz langsung di UKJ kan,” Terang Dini.


Berikut adalah daftar nama siswa yang telah menuntaskan UKJ pada bulan Agustus 2024:

  1. 1. Azam Hafidzul Firdaus dari kelas X-DKV, berhasil menyelesaikan Juz 30 dengan predikat Mumtaaz.
  2. 2. Maulana Hanif R dari kelas X-TJKT, meraih predikat Mumtaaz untuk Juz 30.
  3. 3. Muhammad Yuri Rasyidin, juga dari kelas X-TJKT, mendapatkan predikat Mumtaaz untuk Juz 30.
  4. 4. Ishadi Raditya Mulya dari kelas XI-TJKT, berhasil menyelesaikan Juz 29 dengan predikat Mumtaaz.
  5. 5. Khalifa Sakha, dari kelas XI-TJKT, memperoleh predikat Mumtaaz untuk Juz 30.
  6. 6. M. Abdul Alif Adzikri, dari kelas XI-TJKT, juga meraih predikat Mumtaaz untuk Juz 29.
  7. 7. M. Dzakwan F dari kelas XI-BP, menyelesaikan Juz 29 dengan predikat Mumtaaz.
  8. 8. M. Hilmy N dari kelas XI-BP, berhasil mendapatkan predikat Mumtaaz untuk Juz 29.
  9. 9. Valiant Faris Rafan Rashad dari kelas XI-TJKT, menyelesaikan Juz 30 dengan predikat Mumtaaz.
  10. 10. Zidane Samudera R dari kelas XI-TJKT, meraih predikat Mumtaaz untuk Juz 29.
  11. 11. Raffi Raditya Ismail dari kelas XII-TJKT, berhasil menyelesaikan Juz 1 dengan predikat Mumtaaz.
  12. 12. Abisali Farees Munthaha dari kelas XII-BP, memperoleh predikat Mumtaaz untuk Juz 30.
  13. 13. Diandra Husnul Amalia, memperoleh predikat Jayyid Jiddan untuk Juz 29
  14. 14. Annaba Tri Siti Fadillah, memperoleh predikat Jayyid Jiddan untuk Juz 1
  15. 15. Zulfa Naurul Haq, memperoleh predikat Mumtaz untuk Juz 26

Mewakili civitas SMK DTBS, Dini mengucapkan selamat kepada seluruh siswa atas pencapaian hafalan Al-Quran yang telah disetorkan. “Selamat kepada seluruh siswa yang telah melaksanakan UKJ. Semoga senantiasa istiqomah berinteraksi dengan Al-Quran dan semakin cinta kepada Al-Qur’an serta dapat mengamalkan isinya dalam kehidupan sehari-hari,” Tutur Dini. (Noviana)


Informasi penerimaan siswa pindahan tahun ajaran 2024/2025 SMK DTBS

 

Keterangan siswa pindahan:

  1. Kelas 10 Jurusan AKL, TJKT, BP dan DKV maupun dari SMA
  2. Kelas 11 jurusan TJKT dan BP
  3. Kelas 12 Jurusan TJKT, BP dan AKL
  4.  

Catatan:

TJKT Khusus Ikhwan

AKL khusus Akhwat

 

Keterangan jurusan:

  1. AKL       : Akuntansi dan Keuangan Lembaga
  2. TJKT       : Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi
  3. BP          : Broadcasting dan Perfilman
  4. DKV       : Desain Komunikasi Visual