
BANDUNG – SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Batam melaksanakan kegiatan khidmat masyarakat di Masjid Mukhtarul Arifin yang berlokasi di Taman Cipta Asri, pada Ahad (29/9/24). Kegiatan tersebut diikuti oleh kelas IX ikhwan (Al-Haromain Generation).
Kegiatan khidmat masyarakat merupakan implementasi langsung budaya Daarut Tauhiid yaitu BR3T (Bersih, Rapi, Tertib, Teratur dan Terpelihara). Alhamdulillah para santri disambut dengan sangat baik oleh pengurus Masjid dan juga warga sekitar.
“Pada kali ini anak-anak mencoba untuk mengimplimentasikan salah satu budaya Daarut Tauhiid yaitu BR3T. Antusias pengurus masjid dan juga warga sangat baik dan sangat menerima kedatangan anak-anak sehingga mereka juga lebih semangat lagi untuk mengimplementasikan budaya tersebut,” ujar Yuni, humas SMP DTBS Batam.
Yuni juga berharap semoga dengan adanya kegiatan tersebut dapat menjadi pembelajaran bagi para santri untuk selalu menginplementasikan budaya Daarut Tauhiid dimanapun, juga bagaimana bersosialisasi yang baik dengan warga sekitar. (Dian Safitri)
Mari daftarkan putri Ayah/Bunda ke SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Batam dan dapatkan manfaatnya berupa pembiasaan ibadah, pendidikan karakter, lingkungan belajar yang memotivasi dan religius, pengembangan minat bakat, serta pengalaman pendidikan leadership dan entrepreneurship.
Mari bersama-sama menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga bijaksana dan berbudi luhur.
Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
Informasi pendaftaran peserta didik baru dapat diakses melalui https://ppdb.daaruttauhiid.sch.id/r.batam
Atau menghubungi Humas SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Batam (082130006696)