
BANDUNG – PG&TK Daarut Tauhiid menggelar kegiatan kajian parenting bersama orang tua siswa, pada Rabu (19/9/24). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Cottage Darul Jannah dengan tema “Belajar dari Rasulullah Tetap Bahagia ditengah Ujian”.
Orang tua siswa pun sangat antusias dalam mengikuti kajian spesial Maulid Nabi Muhammad saw ini. Kegiatan tersebut diikuti oleh 38 orang tua siswa yang ikut hadir offline, adapun yang mengikuti kegiatan secara online terdapat 17 orang.
“Kegiatan hari ini alhamdulillah berjalan dengan lancar. Sesuai dengan tema yang diambil yaitu “Belajar dari Rasulullah”, semoga kita semua senantiasa menjadikan Rasulullah sebagai idola, panutan, dan tauladan,” ujar Diah Eka Sari, ketua komite.
Kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar tentunya berkat dukungan dari para orang tua siswa. Oleh karena itu, Diah juga mengucapkan rasa terima kasih nya kepada para orang tua yang telah hadir dalam kegiatan tersebut.
“Jazakumullah khairan Bunda-bunda yang sudah hadir. Terkhusus untuk tim komite yang telah membantu berjalannya acara. Semoga Allah catat sebagai amal saleh dan menjadi keberkahan untuk kita semua. Aamiin ya rabbal alamin,” lanjutnya.
Diah juga menyampaikan tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk menambah ilmu tetang bagaimana cara Rasulullah ketika menghadapi sebuah ujian, senantiasa selalu bersyukur dalam segala situasi, dan sebagai wadah silaturahmi untuk orang tua murid PG&TK Daarut Tauhiid.
“Saya berharap semoga dengan diadakannya kegiatan ini dapat meneladani akhlak Rasulullah, mengasah dan meningkatkan keyakinan kita kepada Allah SWT, sabar, istikamah serta ikhlas dalam menghadapi ujian membimbing dan mendidik anak dalam kebaikan,” ungkap Diah. (Dian Safitri)
Mari daftarkan putra-putri ayah bunda ke PG&TK Daarut Tauhiid Boarding dan dapatkan manfaatnya berupa pembiasaan ibadah, pendidikan karakter, lingkungan belajar yang memotivasi dan religius, pengembangan minat bakat, serta pengalaman pendidikan leadership dan entrepreneurship.
Mari bersama-sama menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga bijaksana dan berbudi luhur.
Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
Informasi pendaftaran peserta didik baru dapat diakses melalui ppdb.daaruttauhiid.sch.id
Atau menghubungi Humas PG&TK Daarut Tauhiid (089692404691)