Khalifa Sakha Siswa SMK DTBS, Berhasil Raih Juara 1 pada Ajang Lomba Berkuda-Memanah Daarus Sunnah Internal Competition Series 5

Home

Khalifa Sakha Siswa SMK DTBS, Berhasil Raih Juara 1 pada Ajang Lomba Berkuda-Memanah Daarus Sunnah Internal Competition Series 5

Khalifa Sakha Siswa SMK DTBS, Berhasil Raih Juara 1 pada Ajang Lomba Berkuda-Memanah Daarus Sunnah Internal Competition Series 5

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

BANDUNG – Siswa kelas 11 SMK Daarut Tauhiid Boarding (DTBS) School berhasil menjuarai Kompetisi berkuda-memanah yang diselenggarakan oleh Daarus Sunnah Internal Competition Series 5 pada (7-8/12/2024). Kompetisi tersebut berlangsung di Daarus Sunnah Equestrian, Kawasan Eco Pesantren 1 Daarut Tauhiid, Jl. Cigugur Girang, Kabupaten Bandung Barat.

 

Dini selaku humas SMK DTBS melaporkan kabar baik ini melalui ruang media online. Dini mengatakan siswa yang berhasil menjuarai kompetisi tersebut ialah Khalifa Sakha Rabbani, kelas 11 Jurusan Teknik Jaringan Komunikasi dan Telekomunikasi (TJKT).

 

“Alhamdulillah, salah satu siswa SMK DTBS yaitu Khalifa Sakha Rabbani kelas 11 jurusan TKJT telah berhasil menjuari kompetisi berkuda dan memanah yang di selenggarakan oleh daarus sunnah, ini menjadi kabar yang membahagiakan bagi keluarga besar SMK DTBS” ujarnya.

 

Menurut keterangan yang disampaikan oleh Dini, Khalifa berhasil meraih juara 1 dalam kategori Show Horseback Archery Beginner Class. Bertanding dengan kompetitor lain, Khalifa tampak memukau bersama kuda yang ditungganginya.

 

Pada kompetisi tersebut, Khalifa menujukkan bakat terbaik. Prestasi yang diraih tentu merupakan hasil dari kerja kerasnya serta kedisiplinan dalam berlatih. Keluarga dan civitas SMK DTBS mendukung penuh bakat yang dimiliki Khalifa.

 

Mewakili civitas SMK DTBS, Dini mengucapkan selamat atas prestasi Khalifa. Ia berharap, prestasi tersebut mengantarkan Khalifa kepada rida Allah dan menjadi motivasi untuk terus berprestasi.

 

“Alhamdulillah, sekali lagi selamat untuk Khalifa, semoga dengan prestasi yang diraih semakin meningkatkan semangat dan motivasi ananda untuk berprestasi meraih keberkahan Allah Subhanahu Wa Ta’ala serta menebar manfaat kebaikan,” tutup Dini. (Noviana)

 

Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru tahun ajaran 2024/2025 SMK DTBS

 

Pilihan Jurusan:

  1. AKL       : Akuntansi dan Keuangan Lembaga
  2. TJKT       : Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi
  3. BP          : Broadcasting dan Perfilman
  4. DKV       : Desain Komunikasi Visual

 

Catatan:

TJKT khusus Ikhwan

AKL khusus Akhwat

 

Pendaftaran dapat diakses melalui:
http://www.ppdb.daaruttauhiid.sch.id

Narahubung:
085520700045

Media sosial SMK DTBS:
https://linkr.bio/smkdtbs