Terapkan Budaya BR3T, Santri Karya SMP DTBS Putri Tetapkan Piket Libur Tahun Ajaran 2024

Home

Terapkan Budaya BR3T, Santri Karya SMP DTBS Putri Tetapkan Piket Libur Tahun Ajaran 2024

Terapkan Budaya BR3T, Santri Karya SMP DTBS Putri Tetapkan Piket Libur Tahun Ajaran 2024

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Kegiatan BR3T (Bersih, Rapi, Tertib, Teratur, dan Terpelihara) merupakan program untuk menciptakan suasana lingkungan sekolah SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Putri lebih nyaman dan asri.

 

Tujuan dari kegiatan BR3T yaitu untuk melatih para siswa dan santri karya agar dapat menjaga dan merawat kebersihan lingkungan sekolah dan sekitarnya.

 

Rasulullah saw bersabda: “Sesungguhnya Allah SWT itu suci dan menyukai hal-hal yang suci, Dia Maha Bersih yang menyukai kebersihan, Dia Maha Mulia yang menyukai kemuliaan, Dia Maha Indah yang menyukai keindahan, karena itu bersihkanlah tempat-tempatmu.” (HR. Tirmidzi)

 

Sangat menerapkan program BR3T, SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Putri tetap adakan jadwal piket untuk santri karya di Libur Tahun Ajaran 2024 ini.

 

Gingin dan Fitri Iswari melaporkan bahwa dirinya telah melaksanakan piket pada Rabu, (19/6/24). Adapun kegiatan yang dilakukan oleh petugas piket setiap harinya yaitu BR3T asrama dan fasilitas umum.

 

BR3T asrama meliputi BR3T area asrama dan area kelas. Sedangkan BR3T fasilitas umum meliputi BR3T taman, area pos, lapangan (pungut sampah), wastafel depan TU (piring dan sendok yang belum dicuci), book drop depan saung literasi, area ruang komite atau tempat salat tamu, menyapu dan mem-vakum karpet komite, ruang FO, menyapu dan mengepel lantai FO, dan membersihkan kotoran yang menempel di vinyl ruang FO.

 

Semoga dengan adanya kegiatan BR3T di hari libur ini dapat memotivasi sekolah atau lembaga lainnya. Karena kebersihan lingkungan sekolah harus tetap bersih dan terpelihara, agar tetap nyaman dan asri.

 

Selain melaksanakan BR3T di lingkungan sekolah dan fasilitas umum, petugas piket pun diberikan amanah lain seperti melayani dan memuliakan tamu yang hadir untuk menanyakan informasi perihal PPDB (menyediakan jamuan untuk tamu), pengamanan lingkungan, dan membuat laporan piket. (Dian Safitri)