Edukasi Cara Beternak, SMP DTBS Batam Terima Hibah 3000 Ekor Lele dari Orang Tua Santri

Home

Edukasi Cara Beternak, SMP DTBS Batam Terima Hibah 3000 Ekor Lele dari Orang Tua Santri

Edukasi Cara Beternak, SMP DTBS Batam Terima Hibah 3000 Ekor Lele dari Orang Tua Santri

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Batam terima hibah 3000 ekor lele dari orang tua santri, pada Rabu (28/8/24). Hal tersebut tentunya menjadi tantangan baru bagi SMP DTBS Batam.

 

Perwakilan humas SMP DTBS Batam, Yuni, menyampaikan bahwa dengan adanya hibah yang diberikan oleh orang tua santri ini akan dijadikan sebagai media edukasi santri untuk belajar beternak yang baik.

 

Alhamdulillah, SMP DTBS Batam telah menerima hibah 3000 ekor lele dari salah satu wali santri. Dengan adanya hibah ini, dapat dijadikan media edukasi kepada santri bagaimana cara ternak lele yang baik sampai bisa dipanen,” ujar Yuni.

 

“Mulai dari mempersiapkan kolam lele dengan memperhatikan permukaan kolam lele supaya matahari tidak tembus pandang, pemilihan bibit yang ugul, pemeliharaan sampai nanti akhrinya bisa dipanen,” lanjutnya.

 

Yuni juga mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada wali santri yang telah memberikan hibahnya kepada SMP DTBS Batam. InsyaAllah semua lele yang diberikan akan dirawat sebaik mungkin hingga akhirnya bisa diternak.

 

MasyaAllah, senang sekali, kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada wali santri yang telah menghibahkan 3000 ekor lele kepada kami. Semoga apa yang telah diberikan menjadi amal saleh, aamin ya rabbal alamin,” ungkap Yuni.

 

InsyaAllah semua lele yang telah dihibahkan akan kami rawat dan jaga dengan sepenuh hati sampai nanti tiba waktunya untuk dipanen. Sekali lagi kami ucapkan jazakumullah khairan,” tuturnya. (Dian Safitri)

 

Mari daftarkan putra-putri ayah bunda ke SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Batam dan dapatkan manfaatnya berupa pembiasaan ibadah, pendidikan karakter, lingkungan belajar yang memotivasi dan religius, pengembangan minat bakat, serta pengalaman pendidikan leadership dan entrepreneurship.

 

Mari bersama-sama menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga bijaksana dan berbudi luhur.

 

Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)

 

Informasi pendaftaran peserta didik baru dapat diakses melalui https://ppdb.daaruttauhiid.sch.id/r.batam

 

Atau menghubungi Humas SMP Daarut Tauhiid Boarding School (DTBS) Batam (082130006696)